Selayang pandang program Studi Diploma 3 Teknik Telekomunikasi
Visi program studi
Menjadi Pusat Pendidikan Tinggi Vokasi Bidang Telekomunikasi yang Unggul
Dalam Bidang Komunikasi Optik dan Satelit.
Misi program studi
1. Menyelenggarakan proses pendidikan vokasi dibidang telekomunikasi untuk menghasilkan lulusan profesional di bidang komunikasi optic dan satelit.
2. Melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM) yang merupakan terapan dalam bidang telekomunikasi.
3. Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan bidang telekomunikasi sesuai dengan kebutuhan industri.
Tujuan program studi
1. Menjadi pusat pendidikan vokasi dalam pengembangan iptek terapan dibidang komunikasi optikdan satelit.
2. Menghasilkan lulusan Diploma III (D3) yang professional di bidang komunikasi optic dan satelit.
3. Menghasilkan penelitian dan PkM serta luarannya ditingkat nasional dan internasional.
Sasaran program studi
Tercapainya pelaksanaan tri dharma Perguruan Tinggi oleh sivitas akademika Program Studi Diploma III Teknik Telekomunikas yang dapat diterapkan pada masyarakat sesuai dengan perkembangan iptek.
Selayang pandang program Studi D4 Teknik Telekomunikasi
Visi program studi
Menjadi
Pusat Pendidikan Tinggi Vokasi Bidang Telekomunikasi yang Unggul Dalam
Bidang Teknologi Jaringan Seluler dan Internet of Things (IoT).
Misi program studi
- Menyelenggarakan
proses pendidikan vokasi dibidang telekomunikasi untuk menghasilkan
lulusan profesional di bidang teknologi jaringan seluler dan internet of
things (IoT).
- Melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM) yang merupakan terapan dalam bidang telekomunikasi.
- Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan bidang telekomunikasi sesuai dengan kebutuhan industri.
Tujuan program studi
- Menjadi
pusat pendidikan vokasi dalam pengembangan iptek terapan dibidang
teknologi jaringan seluler dan Internet of Things (IoT).
2. Mengahasilkan lulusan Sarjana Terapan (Diploma 4) yang profesional dibidang jaringan telekomunikasi seluler dan IoT.
3. Menghasilkan penelitian dan PkM serta luarannya ditingkat nasional dan internasional.
Sasaran program studi
Tercapainya
pelaksanaan tri dharma Perguruan Tinggi oleh sivitas akademika Program
Studi Sarjana Terapan Teknik Telekomunikasi yang dapat diterapkan pada
masyarakat sesuai dengan perkembangan iptek
.:: Kata Pengantar
Assalamualaikum, Wr.Wb
Selamat Datang kami ucapkan atas kesempatan
kita bersama dalam memanfaatkan platform SPADA sebagai sarana belajar-mengajar alternatif
yang baik. Disini SPADA akan membantu
proses pembelajaran yang interaktif antara Mahasiswa dan Dosen. Proses
pembelajaran yang baik akan diisi dengan bermacam tool diantaranya presentasi,
rekaman video, animasi ataupun live course dengan zoom, Gmeet, MS Team dan lain
sebagainya.
Dalam penggunaan SPADA ini,
diharapkan mahasiswa untuk mengisi form absensi, melaksanakan tugas, Quiz dan
kewajiban lainnya sesuai dengan jadwal yang disediakan. Sehingga platform SPADA
ini tidak meninggalkan peran dan fungsinya sebagai sarana pembelajaranal ternatif
yang dinamis. Yang memberikan manfaat atas keterbatasan waktu, tempat dan
kesempatan. Dengan demikian tujuan perkuliahan dapat dicapai dengan lebih baik.
Itulah sepatah kata dari kami,
semoga layanan platform SPADA dapat lebih optimal.
Terima kasih.
Wassalam,
KetuaJurusan Teknik Elektro
Ismail, S.ST.,M.T., Ph.D